MTs N 1 Banyumas Gaungkan Mahabbah Rasul Lewat Peringatan Isro Mi’roj Penuh Spirit Iman

    MTs N 1 Banyumas Gaungkan Mahabbah Rasul Lewat Peringatan Isro Mi’roj Penuh Spirit Iman
    MTs N 1 Banyumas Gaungkan Mahabbah Rasul Lewat Peringatan Isro Mi’roj Penuh Spirit Iman

    BANYUMAS - MTs N 1 Banyumas menggelar Peringatan Isro Mi’roj Nabi Muhammad saw sebagai upaya menumbuhkan mahabbah kepada Rasulullah sekaligus menguatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah swt, dengan merefleksikan peristiwa agung perjalanan Nabi dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha hingga Sidrotul Muntaha pada malam 27 Rajab.

    Kegiatan religius ini dilaksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, di lingkungan MTs N 1 Banyumas dan diikuti oleh seluruh peserta didik kelas 7, 8, dan 9.

    Peringatan dikemas dalam bentuk lomba-lomba islami sebagai sarana syiar, edukasi, serta penguatan karakter spiritual generasi muda.

    Acara diawali dengan upacara pembukaan di lapangan tengah madrasah.

    Ketua Panitia, Abdul Mujib, dalam sambutannya menegaskan pentingnya menanamkan cinta kepada Rasulullah saw.

    Ia menyampaikan,  Rasulullah adalah sosok nabi yang sangat mencintai umatnya. Dalam sebuah riwayat, beliau tidak ingin masuk surga sebelum seluruh umatnya masuk ke dalam surga. Begitu besar cinta Nabi kepada kita, maka pertanyaannya, sudahkah kita mencintai Rasulullah saw.

    Lebih lanjut, Abdul Mujib juga menekankan esensi utama dari peristiwa Isro Mi’roj. Ia menyatakan,  

    “Melalui peringatan Isro Mi’roj Nabi Muhammad saw, kita diharapkan mampu mengikuti syariat yang beliau bawa, terutama menjaga dan menegakkan sholat lima waktu, karena sholat adalah kewajiban utama yang tidak boleh kita tinggalkan, " ungkapnya. 

    Kepala MTs N 1 Banyumas, Ali Nurdin, turut memberikan pesan dan doa untuk keberkahan kegiatan ini. Ia mengungkapkan,  

    “Saya berharap semoga kegiatan ini membawa manfaat, penuh barokah, mendapatkan ridho Allah swt, serta seluruh rangkaian acara dapat berjalan dengan lancar dan sukses, " terangnya. 

    Rangkaian perlombaan berlangsung dengan meriah dan penuh antusias. Para peserta didik tampil maksimal dalam setiap kategori lomba, menampilkan bakat, kreativitas, serta semangat kecintaan kepada Islam dan Rasulullah saw dalam suasana yang religius dan humanis.

    Perlombaan dibagi menjadi tiga kategori, yaitu lomba Bersholawat dan menyanyi religi untuk kelas 9 yang bertempat di panggung lapangan tengah, lomba drama religi untuk kelas 8 yang berlangsung di Aula Sudirman, serta lomba simulasi haflah untuk kelas 7 yang dilaksanakan di Masjid Mambaul Ulum.

    Melalui peringatan Isro Mi’roj ini, MTs N 1 Banyumas tidak hanya menghadirkan kegiatan seremonial, tetapi juga meneguhkan nilai cinta Rasul, kedisiplinan ibadah, serta pembentukan karakter islami yang membumi, puitis, dan sarat makna spiritual bagi seluruh peserta didik.

    (Humas.trmmatsani/YF2DOI)

    banyumas mts negeri 1 banyumas mahabbah rasul isro mi'raj
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    PC Pergunu Nyalakan Cahaya Ilmu, Kokohkan...

    Artikel Berikutnya

    Pengawas Madrasah Teguhkan Karakter Emas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Bapas Kelas II Purwokerto Gelar Sidang TPP Bahas Kesiapan Pendampingan Pidana Kerja Sosial
    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Tiingkatkan Kesehatan dan Disiplin, Warga Binaan Blok T5 Ikuti Senam Pagi
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?
    Tertib Administrasi dan Transparansi Pajak, Lapas Narkotika Purwokerto segera Terbitkan Bukti Potong PPh Pasal 21

    Ikuti Kami