BANYUMAS - Komunitas Wartawan Lokal (Kawal) di Banyumas, mengadakan kegiatan Silahturahmi dan Koordinasi yang fokus pada penguatan peran pers dan penyusunan program kerja, Sabtu (31/01/2026).
Pertemuan strategis ini sering melibatkan diskusi internal, kunjungan silaturahmi dengan berbagai pihak, serta kolaborasi dengan organisasi jurnalis lainnya. Adapu kegiatan dilaksanakan di Angkringan Mbah Marta Sokaraja, Kabupaten Banyumas.

Kegiatan dihadiri Berbagai Anggota Kawal dari berbagai Media diantaranya, Media Indonesiasatu.co.id, Media Realitanews.com, Medinas, Patroli88, Banyumas.co, Jawapes, Suara KPK, Oligarki, kabar polisi dan awak media yang Lainnya.
Dalam sambutannya Ketua Komunitas Wartawan Lokal (KAWAL) dan Narsono Son jurnalis menyampaikan bahwa Poin-Poin Penting dalam Rapat Koordinasi tersebut.
"Diantaranya Pembahasan Program Kerja, Menyusun agenda kegiatan komunitas untuk meningkatkan profesionalisme wartawan.
Selain itu dalam Silaturahmi guna Mempererat hubungan antar anggota dan relawan/pemerhati insan pers, " ungkapnya.
Ia menegaskan Strategi Penguatan Peran Pers dalam Memperkuat tugas dan fungsi jurnalis dalam menyampaikan informasi yang tepat kepada publik.

"Selain itu Koolaborasi sangat penting Membangun kemitraan dengan komunitas lain, stakeholder, atau Pemimpin daerah (seperti yang dilakukan KAWAL di Banyumas sebelumnya), " tambahnya.
Dalam kesempatan Rapat koordinasi ini diadakan diakusi antar anggota serta membahas isu-isu lokal yang krusial yang ada di Wilayah Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Cilacap dan si di Kebumen.
Menurut Pimpinan Perusahaan PT. Realita Jaya Sakti KRT Ardhi Sholehudin mengutarakan bahwa pondasi Komunitas Wartawan Lokal harus diperkuat terlebih dahulu.
"Hal ini sangat penting Sebab untuk Menjalankan roda Jurnalis terutama di Banyumas dan sekitarnya, " tegasnya.
Lebih lanjut, ia menambahkan tugas jurnalis jangan menyimpang dari kode etik jurnalistik sesuai aturan yang berlaku berdasarkan Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers.
Kegiatan berjalan lancar dan sukses senua perwakilan anggota Kawal yang hadir sepakat dengan program yang akan diselenggarakan oleh pengurus Kawal.
(Cikrep)

Updates.